Jual Pohon Bambu Murah Untuk Taman – Pohon Bambu Kuning Bambu Jepang Bambu Klisik

Jual Pohon Bambu Untuk Taman

Jual Pohon Bambu Untuk Taman

Jual Pohon Bambu Murah Untuk Taman – Bambu dikenal sebagai salah satu tanaman yang pertumbuhannya begitu cepat. Hal ini membuat Pohon bambu dianggap sebagai simbol pertumbuhan dan kemakmuran.

Oleh karena itu, kami menjual berbagai jenis pohon bambu yang dapat kamu beli dengan harga murah. Kamu dapat memesan pohon bambu dengan cara satuan, dan kami juga menerima jasa tanam bambu di rumah kamu.

Jual Pohon Bambu Kuning Panda

jual pohon bambu kuning untuk tamanNB : Gambar tersebut merupakan acuan. Barang sebenarnya mungkin sudah terjual.
Kategori : Pohon Bambu Kuning Panda
Satuan : Per Ikat
Isi : 3-5 Batang Bambu
Harga (/M2) :

Rp 75.000

* Harga bisa berubah kapan saja.

 

Faktanya menurut Vastu Shastra dan Feng Shui, selain pesona alaminya yang memikat, pohon bambu juga dikenal dapat membawa aura positif dan keberuntungan. Beberapa jenis bambu, seperti bambu hoki, bambu klisik, bisa ditanam di dalam pot sehingga bisa diletakkan di dalam rumah. Jadi, selain dikenal sedikit angker, namun ada sisi lain yang positif dari tanaman bambu.

Tanam Pohon Bambu di Taman Rumah

Ada beberapa jenis tanaman bambu yang cocok menjadi tanaman hias untuk taman, yaitu jenis bambu jepang, bambu kuning, bambu klisik, dan bambu hoki.

Ada jenis bambu yang bisa di tanam pada Pot yang cantik, seperti bambu klisik, bambu hoki. tidak menutup kemungkinan juga pohon bambu kuning dan bambu jepang juga dapat di tanam pada pot panjang minimlais atau pot bulat, semua tergantung konsep.

Melansir dari Detik.com, berikut beberapa manfaat menanam pohon bambu rumah.

Baca Juga : Jasa Pembuatan Taman di Jakarta

7 Manfaat Menanam Pohon Bambu Di rumah

1. Mendatangkan energi positif
Bambu yang sehat dan subur mampu menarik energi positif dan keberuntungan. Melihat tanaman bambu yang tumbuh subur dan hijau saja sudah cukup untuk mencerahkan hari dan memberikan sentuhan positif, terutama bagi kamu yang menyukai hal-hal terkait alam. Jika kamu mencari keberuntungan dan kesuksesan, coba tempatkan bambu di dekat pintu masuk rumah.

2. Mempercantik rumah
Bambu bisa mempercantik rumah, baik yang ditanam di luar maupun di dalam. Jika kamu menanam bambu hoki di dalam air, kamu bisa membentuk batangnya yang lunak dengan berbagai cara untuk menciptakan tampilan yang lebih estetis. Kamu juga bisa lho mengombinasikan berbagai jenis batang bambu untuk menciptakan tatanan yang menarik.

3. Membersihkan udara
Udara semakin hari semakin berpolusi. Nah, tanaman bambu konon bisa membantumu untuk membersihkan udara di rumah, lho! Bambu dikenal sebagai tanaman pemurni udara yang mampu menyerap karbon dioksida dan menghasilkan oksigen. Dengan memelihara bambu di dalam rumah, kamu bisa mendapatkan udara yang lebih bersih untuk dihirup, apalagi tanaman ini juga bisa membersihkan udara dari berbagai toksin berbahaya.

4. Mudah Dibudidayakan
Bambu adalah tanaman yang tahan lama dan tahan kekeringan sehingga cocok bagi mereka yang sulit menjaga tanaman tetap hidup. Kamu bisa menanamnya di dalam pot tanah atau wadah berisi air tanpa perlu khawatir tentang perawatan yang rumit.

5. Menguatkan Keseimbangan
Menurut prinsip-prinsip alam kuno, bumi memiliki 5 elemen, yaitu tanah, api, angin, air, dan kayu. Nah, bambu mewakili unsur kayu dari kelima elemen alam tersebut. Dengan penempatan bambu yang benar, seperti diikat dengan pita merah dan ditanam dalam air dengan beberapa koin dan batu kerikil, bambu bisa membantu menciptakan keseimbangan yang harmonis dalam rumah.

6. Membawa keberuntungan
Bambu adalah lambang keberuntungan dalam tradisi Vastu Shastra. Penempatan beberapa batang bambu yang diikat dengan pita merah di rumah adalah simbol keberuntungan. Bambu juga bisa digunakan sebagai dekorasi meja khusus atau di ruang kantor. Namun, penting untuk diingat bahwa angka 4 dianggap sebagai angka sial sehingga kamu sebaiknya tidak menata empat bambu secara bersamaan.

7. Manfaat kesehatan
Daun bambu segar bisa dihancurkan dan direbus untuk dibuat sebagai teh. Teh bambu ini kaya akan silika yang bisa membantu meningkatkan pencernaan, mengurangi kembung, mengelola kadar kolesterol, dan membersihkan aliran darah. Dengan rutin menyeduh teh daun bambu, kamu bisa mendukung kesehatan tubuh.

Dengan berbagai manfaat yang diatas, tanaman bambu tidak hanya menjadi tanaman hias, tetapi juga memberi energi positif dan keberuntungan di dalam rumah bagi yang mempercayainya. Semoga bermanfaat!

Cara memesan Pohon Bambu murah

Untuk membeli pohon bambu kamu dapat menghubungi kami dengan cara mengklil “Tombol Whatsapp” yang ada di pojok kanan bawah yang terhubung dengan admin kami.

Atau dapat menghubungi Admin kami :

Telpon : +6281286206671

Whatsapp : +6281286206671

Baca artikel detikproperti, “Lupakan Mitos Angker, Ini 7 Manfaat Tanam Pohon Bambu di Rumah” selengkapnya https://www.detik.com/properti/tips-dan-panduan/d-6983216/lupakan-mitos-angker-ini-7-manfaat-tanam-pohon-bambu-di-rumah.

About the Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like these

No Related Post

X